Arti Nama Anak Pangeran Harry-Meghan Markle, Archie Harrison

Administrator - Kamis, 09 Mei 2019 - 11:57:13 wib
Arti Nama Anak Pangeran Harry-Meghan Markle, Archie Harrison
Ada sejumlah alasan Pangeran Harry dan Meghan Markle memilih Archie Harrison sebagai nama anak mereka, serta keputusan anak itu belum bergelar nama kerajaan. cnni pic

Jakarta : Pangeran Harry dan Meghan Markle bukan hanya menunjukkan penampilan anak pertama mereka, melainkan juga memberitahu publik nama bayi laki-laki tersebut, Archie Harrison Mountbatten-Windsor. Ternyata, ada makna di balik nama tersebut.

Disitta CNN Indonesia, People menganalisis pemilihan nama untuk pewaris takhta Kerajaan Inggris ke-tujuh tersebut. Pertama, nama "Harrison" berasal dari frasa "Harry's son" atau yang bermakna "putra dari [Pangeran] Harry".

Kemudian, nama keluarga si bayi, "Mountbatten-Windsor" menandakan keturunan laki-laki dari Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip.


Hal ini sesuai dengan deklarasi Privy Council pada 1960, bahwa nama tersebut bisa diberikan kepada keturunan Ratu Elizabeth tanpa perlu ditambah gaya dan gelar kerajaan.

Sedangkan pemilihan nama Archie membuat sejumlah pihak berspekulasi. People menduga bahwa nama tersebut berasal dari leluhur ibu Pangeran Harry, Lady Diana.

Lady Di yang bernama asli Diana Frances Spencer disebut merupakan keturunan dari Archibald Campbell, Earl of Argyll ke-9. Argyll merupakan daerah bersejarah di kawasan Skotlandia.

Archibald Campbell diketahui hidup 1629-1685 dan merupakan seorang pemimpin Protestan yang dieksekusi karena menentang Raja Katolik Roma James II.


People menyebut bahwa pemilihan nama ini tergolong tak biasa karena sejumlah spekulasi telah beredar untuk nama anak pertama Pangeran Harry dan Meghan Markle ini. Sejumlah nama muncul sebagai pilihan meski terasa lebih konservatif, seperti Arthur, James, Philip, dan Albert.

Selain itu, para penggemar Kerajaan Inggris sebelumnya menduga bahwa nama anak Pangeran Harry ini akan bernama Spencer sebagai penghormatan kepada mendiang Diana.

Penghormatan terhadap Diana sebelumnya dilakukan oleh Pangeran William saat memberikan nama kepada Putri Charlotte. Bocah perempuan yang kini berusia 4 tahun tersebut bernama asli Charlotte Elizabeth Diana.


Akan tetapi, ET menyebut bahwa seorang sumber dekat lingkaran Kerajaan Inggris tak yakin bahwa pemilihan nama Archie terkait dengan leluhur Diana.

"Tak ada makna khusus di balik nama tersebut. Pasangan itu hanya menyukainya saja," kata sumber tersebut.

"Itu hal yang indah dengan Yang Mulia. Momen yang ajaib dan Meghan serta Harry sangat berbahagia," lanjutnya.


Belum Memberikan Gelar


Sumber tersebut juga menjawab pertanyaan alasan Pangeran Harry menempatkan nama keluarga "Mountbatten-Windsor" alih-alih memberikan gelar kerajaan seperti anak dari Pangeran William.

"Walaupun ada gelar kehormatan yang bisa diberikan Yang Mulia Duke dan Duchess of Sussex kepada putra mereka, mereka memilih untuk tidak memberikannya satu pun untuk saat ini," kata sumber tersebut.

Pangeran Harry disebut saat ini hanya ingin putranya dikenal sebagai sosok "Mountbatten-Windsor" semata.

Akan tetapi, sumber itu menambahkan, bila Pangeran Charles suatu saat nanti naik takhta menggantikan Ratu Elizabeth II, Archie akan bisa menyandang gelar Kerajaan, entah "Yang Mulia" atau "Pangeran".


Sumber tersebut mengatakan "kita harus menunggu dan melihat perkembangan yang terjadi."

Kala menunjukkan Archie ke depan media dan publik, Pangeran Harry dan Meghan Markle juga memberikan kesan mereka atas kelahiran buah hati pertama itu.

"Ia punya watak sangat manis, ia benar-benar tenang," kata Markle, seperti sitat CNN Indonesia.


"Ini sebuah keajaiban, sangat luar biasa. Maksud saya, saya memiliki dua pria terbaik di dunia. Jadi saya sangat bahagia. Ia [anaknya] pernah hanya jadi mimpi, jadi beberapa hari ini sangat spesial," lanjutnya.

Kebahagiaan serupa digambarkan pula oleh Pangeran Harry yang diberitakan menemani istrinya selama persalinan. Ia menyebutkan, menjadi orang tua adalah pengalaman luar biasa.

"Kami benar-benar bergetar memiliki kebahagiaan ini. Kami tak sabar menghabiskan waktu bersamanya saat ia mulai tumbuh besar," ujar Harry.


RRN/CNNI