Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Jon Erizal lakukan kunjungan ke Bank Riau Kepri dalam agenda resesnya di Riau. Kedatangan rombongan disambut Dirut DR. Irvandi Gustari.
PEKANBARU (RRN) - Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Jon Erizal dan rombongan bertemu dengan Direktur Utama Bank Riau Kepri DR. Irvandi Gustari di ruang kerjanya pada Jumat (09/10). Kedatangan Jon Erizal ke Bank Riau Kepri merupakan salah satu agenda saat reses dengan tujuan memberikan masukan dan pencerahan kepada manajemen Bank Riau Kepri. Turut hadir dalam pertemuan tersebut Pemimpin Divisi Perencanaan Strategis Tengkoe Irawan dan Pimpinan Bagian Corporate Secretary Winovri.
“Kami dari manajemen Bank Riau Kepri mengucapkan terimakasih atas kedatangan Bapak ke Bank Riau Kepri” disampaikan oleh DR. Irvandi Gustari mengawali pertemuan. DR. Irvandi menyambut baik kedatangan Wakil Ketua Komisi XI DPR RI yang yang membidangi keuangan, perencanaan pembangunan dan perbankan, Jon Erizal mau hadir dan berkunjung di Bank Riau Kepri. Selain itu orang nomor satu di Bank Riau Kepri tersebut menyampaikan apresiasi kepada Jon Erizal yang telah memberikan masukan dan arahan kepada manajemen.
Pertemuan berjalan penuh keakraban, dalam pembicaraan tersebut beberapa hal penting terkait perbankan disampaikan oleh Jon Erizal kepada Manajemen yang bisa dimanfaatkan untuk kemajuan Bank Riau Kepri, antara lain tentang Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) yang oleh Pemerintah pada 2015 mendatang telah menganggarkan Rp 5,1 triliun untuk mendukung pemilikan 60 ribu rumah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) melalui KPR (kredit pemilikan rumah) dengan suku bunga 7,25 persen selama masa tenor maksimal 20 tahun.
Jon Erizal juga menyampaikan beberapa program pemerintah lainnya yang dilakukan melalui BUMN dan kemungkinan bisa dilakukan kerjasama dengan Bank Riau Kepri antara lain PT.Sarana Multi Infrastruktur (Persero) yang merupakan salah satu perusahaan pemerintah atau BUMN yang bergerak dalam bidang pembangunan dan merupakan lembaga keuangan non bank perusahaan katalisator untuk percepatan pembangunan infrastruktur di Indonesia.
Selain itu ada PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) yang mengemban misi dari pemerintah untuk mengalirkan dana dari pasar modal ke penyalur Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Jon Erizal juga menyampaikan bahwa Badan Layanan Umum (BLU) Sawit yang memungut dana dari pengusaha sawit dengan dana sebesar Rp 9,7 T dan selama ini masuk ke rekening Badan Pengelola Dana Perkebunan (BPDP) Kelapa Swait di 3 bank BUMN, mungkin bisa share ke Bank Riau Kepri.
“Saya berharap agar kedepannya Bank Riau Kepri tuan rumah dan menjadi bank pilihan bagi masyarakat di wilayah Riau dan Kepulauan Riau” hal ini disampaikan Jon Erizal diakhir pertemuan kepada DR. Irvandi Gustari. Menurut Jon Erizal Bank Pembangunan Daerah (BPD) termasuk Bank Riau Kepri memiliki daya kuat dalam menarik masyarakat daerah masing-masing. Selain kultur dan rasa kedaerahan yang kuat, saat ini BPD juga tidak kalah dalam hal produk dan layanan apabila dibandingkan dengan bank nasional bahkan dengan bank asing lainnya.
Setelah pertemuan tersebut DR. Irvandi Gustari menyampaikan bahwa pertemuan dengan Wakil Ketua Komisi XI DPR Jon Erizal menunjukkan komitmen untuk memajukan BUMD di Riau yang merupakan kampung halaman Jon Erizal. Pertemuan tersebut juga telah sinkron dengan 5 Pilar Perubahan dan pembenahan yang sedang dilaksanakan untuk kemajuan Bank Riau Kepri kedepannya. (rtc)