Menerapkan Ilmu Kampus Di Dunia Kerja dan Membangun Karir Sukses”

Program Studi Psikologi Universitas Abdurrab Gelar Talkshow Bertema “Networking Yang Efektif:

Administrator - Ahad, 21 Juli 2024 - 18:46:00 wib
Program Studi Psikologi Universitas Abdurrab Gelar Talkshow Bertema “Networking Yang Efektif:
Foto: Dekan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Politik (Kenepri, S.IP., M.Si), Kaprodi Psikologi (Nurul Aiyuda, M. A), dosen, narasumber (Widiyono Javawinthsa, S.Pd., M.Si dan Eka Saputra, M.Psi.), dan peserta talkshow onsite.

RadarRiaunet | Pekanbaru - Mahasiswa Program Studi Psikologi Universitas Abdurrab mengadakan talkshow mengangkat tema “Networking Yang Efektif: Menerapkan Ilmu Kampus Di Dunia Kerja dan Membangun Karir Sukses”, Jum’at (19/07/2024),

Kegiatan talkshow ini dilaksanakan secara offline dan online (hybrid) di Gedung Tariq Bin Ziyad (TBZ) Universitas Abdurrab menghadirkan dua alumni sekaligus merupakan pemateri yang luar biasa hebat dan memiliki pengalaman yang luas.

Talkshow dimulai dari jam 13:00 WIB dan diikuti oleh mahasiswa-mahasiswa dari Program Studi Psikologi beserta jajaran dosen, dibuka oleh MC Dianputri Salsabila.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an oleh Kartika Syahrina dan pembacaan Do’a oleh Muhammad Syifa, serta menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu oleh Risma Firliana Aan Innayah.

Pembukaan kegiatan talkshow ini disampaikan Destia Humairoh selaku Ketua Pelaksana kegiatan talkshow ini dan Kenepri, S.IP., M.Si selaku Dekan Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Politik menyampaikan sambutannya. 

Kepri menyampaikan bahwa kehidupan setelah perkuliahan bisa menjadi sebuah tantangan baru, namun penuh dengan peluang. 'Oleh karena itu, talkshow ini hadir sebagai sebuah wadah untuk belajar dalam bagaimana menerapkan ilmu dari kampus ke dunia kerja, bagaimana membangun jaringan profesioner (networking) hingga bagaimana membangun karir yang sukses,"terangnya.

Selama talkshow berlangsung, mahasiswa-mahasiswa dan pemateri saling berinteraksi dan berdiskusi, sehingga talkshow ini penuh dengan canda tawa dan memberikan semangat serta motivasi kepada para mahasiswa.

Dengan kehadiran dua alumni selaku pembicara pada kegiatan talkshow ini memberikan harapan dan motivasi agar untuk ke depannya mahasiswa- mampu memahami dan mempersiapkan diri mereka untuk berani dalam menghadapi tantangan dalam kehidupan setelah perkuliahan dengan baik dan matang.

Talkshow ini disambut dengan antusias dan meriah oleh para mahasiswa dan diakhiri dalam keadaan dan kondisi yang lancar, tertib, dan bahagia.

"Kami mengucapkan rasa terima kasih dan rasa syukur sebanyak-banyaknya kepada Pemateri karena telah meluangkan waktunya untuk memberikan ilmu yang luar biasa bermanfaat kepada para mahasiswa dan kami mengharapkan ke depannya diberikan kesempatan lagi untuk berbagi ilmu, wawasan, dan pengalaman bapak kepada mahasiswa," pungkas ketua panitia.

(*)