RADARRIAUNET.COM: Sederet nama sempat diwacanakan untuk menjadi calon Wabub Kuansing mendampingi H. Mursini. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Kuantan Singingi yang mengusung H. Mursini menjadi calon bupati di Kota Jalur itu justru menyerahkan pilihan wakilnya kepada Bupati Kabupaten Kuantan Singingi tersebut.
Malai dari Gusmir Indra Politisi Partai Gerindra yang Juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Kuantan Singingi, Indra Putra, ST, Hj. Supriati, S. Sos, Aherson dari Partai Demokrat, Musliadi ketua Partai PKB Kuansing, Edi Satria, dan lainnya yang sudah di rekomendasikan sesuai mekanisme PPP untuk mendampingi Mursini maju di Pilkada 2020.
Ketua DPC PPP Kuantan Singingi ( Kuansing ), Riau Sardiyono, A. Md mengatakan hak atau otoritas untuk memilih calon wakilnya ada di tangan Mursini sendiri. Hal ini disebabkan harus ada kesamaan visi dan misi antara Mursini dengan calon pendampingnya, mulai sejak ditetapkan sebagai pasangan calon oleh KPU sampai nanti dalam membangun Kuansing.
""Kesamaan visi dan misi itu jugalah yang nantinya bisa membangun Kuansing lima tahun ke depan. Memang secara mekanisme PPP sudah merekomendasikan beberapa calon wakilnya. Tapi itu otoritas ada di Pak Mursini langsung. Nantinya Pak Mursini la yang akan memilih siapa wakil yang akan mendampinginya nanti," ungkap Sardiono, Rabu (12/02/2020)
Sejak menetapkan mursini menjadi bakal calon bupati Kuansing, PPP memberi kebebasan kepada Mursini untuk memilih wakilnya sendiri. Sehingga sejak saat itu lah, katanya, otoritas bakal calon wakil bupati ada ditangan Bupati Kuansing tersebut.
"Kesempatan untuk menentukan wakilnya sendiri itu sampai waktu yg di tentukan jika Pak Mursini belum dapat menentukan calon wakilnya maka PPP akan kaji ulang tentang pendamping pak Mursini pada pilkada mendatang," tutupnya (DON)