"Kasubag Humas DPRD Siak Arogan, tak Sedia Bayar"

Administrator - Selasa, 02 April 2019 - 01:37:33 wib
Indra Agus Setiadi Kasubag Humas DPRD Siak. Foto: WA Indra

Pekanbaru: Kendati sebelumnya, sudah ada kesepakatan atau MoU kerjasama dalam hal publikasi pemberitaan kegiatan di DPRD Siak. Yakni, diantara Sekwan Siak dengan Harian Umum Radar Riau. Tapi, anehnya ini pihak humas DPRD Siak tidak bersedia membayar untuk jasa publikasi tersebut.

Sehingga kondisi inipun tidak dapat diterima oleh manajemen Harian Umum Radar Riau, dan mempertanyakan atas dasar apa pihak humas tidak bersedia membayar. "Kami sangat kesal sekali dengan sikap Indra Agus setiadi selaku Kasubag Humas Sekwan Siak," kata Alex Harefa, kemarin.

Dikatakannya, padahal sebelumnya pada akhir tahun 2018, sudah ada dibuat MoU dengan pihaknya Kasubag Humas Setwan Siak yang lama, yaitu Solihin. Maka katanya, terhitung awal tahun 2019 ini pihaknya membuat pemberitaan kegiatan DPRD Siak dipublikasikan di Harian Radar Riau.

Karena kata Pimpinan Perusahaan media ini, segala persyaratan dilengkapi dan sudah ada MoU dengan pihak humas tersebut. Namun, sambungnya, disaat akan menagih pembayaran atau jasa publikasi ini, ternyata Kasubag Humas DPRD Siak tidak sedia membayarnya, bahkan sedikit arogan.

"Saya tentu tidak dapat terima sikap Indra Agus setiadi. Harusnya, dia itu tidak arogan. Sebab disini, segala persyaratan ditetapkannya untuk dapat kerjasama tersebut sudah dipenuhi. Memang bukannya era Indra Agus setiadi, melainkan era Solihin selaku Kasubag Humas," ungkap Alex.

Alex juga mengatakan, sikap arogan Kasubag Humas DPRD Siak ini, terbukti dengan seenaknya melontarkan kalimat tidak sedap. Bahkan mempertanyakan legelitas media. Seharusnya, jika memang Indra Agus setiadi jeli maka hal itu tidak perlu dipertanyakan. Sebab datanya ada diproposal.

Kesempatan itu Alex mengatakan, semestinya Indra Agus setiadi itu bersikap santun sebagai abdi negara. Karena, dalam hal ini yang diminta pihaknya adalah sesuai dengan telah di MoU tersebut. Seharusnya, selaku Kasubag Humas DPRD Siak itu terlebih dahulu menelusuri kerjasama.

"Saat saya ajukan penagihan pembayaran jasa publikasi tersebut. Malahan si Kasubag Humas ini yang sebelumnya merupakan ajudan Indra Gunawan dari Ketua DPRD Siak, dengan arogan menolak membayar. Sehingga, dengan sikap itu sangat dirugikan. Namun akan tetap meminta," katanya.

Alex menambahkan, jika memang tidak jadi atau dibatalkan kerjasama untuk publikasi tersebut, seharusnya pihak Kasubag Humas DPRD Siak menghubungi Harian Umum Radar Riau. Karena dalam proposal kerjasama itu sangat jelas nomor kontak, dan alamat, bahkan ada email untuk dihubungi.

Namun demikian, Alex mengatakan, kalau tidak ada etikad baik dari Humas DPRD Siak membayar jasa publikasi kini. Maka, pihaknya dalam waktu dekat akan mempertanyakan hal ini kepada Sekwan Siak. Tentunya, dengan harapan ada solusi, sehingganya jasa publikasi ini dapat dibayarkan. RR/Tim